Apakah Anda Sudah Memiliki Blog?
Jika Anda adalah salah satu penulis yang berkata, "Apa itu blog?", sekaranglah waktunya untuk mengetahuinya. Kata "blog" adalah kependekan dari "weblog", yang merupakan jurnal online di mana penulis bisa menulis apa pun yang dia mau, menerbitkannya di internet, dan mengundang pembacanya untuk memberikan komentar. Singkatnya, blog adalah sebuah situs yang menarik. Blog merupakan sebuah fenomena abad ke-21 -- blog jauh lebih laris daripada buku Harry Potter yang terakhir.
Jika Anda adalah salah satu penulis yang berkata, "Apa itu blog?", sekaranglah waktunya untuk mengetahuinya. Kata "blog" adalah kependekan dari "weblog", yang merupakan jurnal online di mana penulis bisa menulis apa pun yang dia mau, menerbitkannya di internet, dan mengundang pembacanya untuk memberikan komentar. Singkatnya, blog adalah sebuah situs yang menarik. Blog merupakan sebuah fenomena abad ke-21 -- blog jauh lebih laris daripada buku Harry Potter yang terakhir.
Dalam "The New Influencers", sebuah buku tentang blog, Paul Gillin
menulis bahwa pada pertengahan tahun 2006, jumlah pengguna blog
(blogger) adalah 50 juta orang dan jumlah itu terus meningkat.
Apa arti blog bagi penulis? Banyak, khususnya bagi mereka yang ingin menulis di koran. Blog dapat membantu agar tulisan kita terpublikasi dan mendapat bayaran melalui tiga cara utama:
Apa arti blog bagi penulis? Banyak, khususnya bagi mereka yang ingin menulis di koran. Blog dapat membantu agar tulisan kita terpublikasi dan mendapat bayaran melalui tiga cara utama:
- Blog menyediakan forum langsung bagi tulisan kita
- Blog memberikan sumber penyelidikan yang bernilai
- Blog memungkinkan kita masuk dalam ruang berita koran di mana kita ingin menulis.
Menulis Blog
Anda dapat mulai menulis blog hari ini dan menerbitkan apa pun yang ingin Anda bagi kepada dunia. Banyak orang yang bukan penulis profesional menggunakan blog untuk menulis tentang perjalanan, hobi, dan pendapat mereka. Perusahaan menggunakan blog untuk mempromosikan produk mereka. Sebagai seorang penulis, Anda dapat menggunakan blog untuk menulis pendapat Anda, tukar tautan dengan situs lain, mengeksplorasi buku-buku atau artikel-artikel yang ingin Anda tulis, atau memerlihatkan contoh tulisan Anda. Anda dapat memasang seluruh tulisan Anda atau hanya beberapa paragraf pertama dengan tautan yang memungkinkan pembaca membaca seluruh artikel Anda.
Blog bisa menjadi batu lompatan untuk menulis tulisan di koran dan media lain. Di tengah-tengah bencana Badai Katrina kemarin misalnya, blogger menjadi sumber berita terbaik, begitu dikutip di sebuah media. Beberapa koran mulai menggunakan "blogger lokal" untuk melaporkan kegiatan-kegiatan lokal yang tidak dapat diliput oleh staf redaksi mereka.
Terkadang, sebuah blog yang populer bisa merujuk pada publikasi yang dibayar. Dalam kolom Mediabistro baru-baru ini, Natalie Bovis-Nelson menceritakan bagaimana blognya tentang minuman keras, The Liquid Muse, menjadi terkenal. "Saya mencoba menulis sebuah tulisan tentang anggur untuk Majalah Northern Virginia dan menggunakan blog saya untuk menawarkan tulisan saya. Setelah melihat seluruh tulisan saya, seorang editor majalah itu memberi saya kolom minuman keras untuk saya isi setiap bulannya." Bovis-Nelson mengatakan bahwa blognya telah menjadi batu pijakan bagi kariernya sebagai penulis lepas.
Menulis di blog tidak melulu untuk mencari uang, meski ada juga penulis yang menulis blog (ghost-blog) untuk organisasi dan perusahaan. Blog juga memungkinkan kita untuk memasang iklan. Pada kenyataannya, beberapa blog menjadi sangat populer sehingga banyak sponsor menghubungi pemilik blog untuk bisa memasang iklan di blog. Namun demikian, tujuan utama dari menulis blog adalah ekspresi diri dan agar tulisan Anda mendapatkan perhatian.
Karakrter menulis blog mirip dengan menulis di internet. Tulisan blog biasanya pendek. Blog menghubungkan tautan ke situs-situs lain. Sering kali menukar tautan agar blognya semakin ramai dikunjungi. Blog biasanya disertai dengan grafik dan gambar.
Kulitas blog biasannya dinilai dari jumlah pembaca dan pemberi komentar. Seorang penulis blog fokus pada satu bidang dan terus berkecimpung dalam bidang itu. Anda tidak akan mendapat pembaca jika Anda terus-menerus berganti fokus tulisan. Namun Anda dapat mulai memisahkan blog dalam jenis-jenis yang berbeda. Menggunakan kata- kata kunci yang membuat blog Anda berada pada mesin pencari akan membantu Anda mendapatkan pembaca.
Penulis-penulis blog terbaik menulis dengan suara yang berbeda. Nikmati kebebasan menulis blog untuk mengeluarkan diri Anda yang sebenarnya, apakah itu bijaksana, hangat, atau jenaka. Anggap tulisan blog sebagai sebuah surat untuk seorang teman -- atau lima puluh juta teman.
Jangan penuhi blog dengan tulisan tentang Anda sendiri. Tawarkan tulisan-tulisan yang bernilai untuk pembaca. Anda mungkin perlu melakukan beberapa penyelidikan dan wawancara agar tulisan yang Anda sampaikan tidak ketinggalan zaman dan selalu segar. Seperti media lain, sertakan sumbernya saat Anda mengutip tulisan orang lain. Jangan gunakan gambar atau artikel tanpa izin.
Penting untuk sesering munking mengirim tulisan blog. Penulis blog paling terkenal menulis blog baru setiap hari dan mengundang komentar, menjaga agar terus terjadi perbincangan. Untuk penulis, menulis blog bisa menjadi latihan yang bagus untuk memulai hari dan juga cara yang bagus untuk mengusir rasa sedih.
Memberikan editor tautan menuju blog Anda bisa jadi menarik mereka untuk memberikan Anda bayaran untuk menulis, terutama jika komentar- komentar dari para pembaca menunjukkan bahwa orang-orang tertarik dengan subjek tulisan Anda. Tidak ada jaminan, namun menulis blog adalah cara untuk memercepat proses keengganan dalam menulis, terutama jika Anda menulis tentang suatu bidang yang tidak pernah ditulis oleh orang lain. Penulis blog yang sudah dikatakan pakar dalam subjek tertentu diundang untuk menulis artikel, kolom, dan proposal buku oleh para editor yang membaca tulisan mereka.
Bersamaan dengan manfaat, ada beberapa yang perlu diperhatikan:
- Jangan karena fasilitas blog cepat dan gratis, lalu Anda seenaknya menulis. Periksa dan sempurnakan blog Anda sebelum dikirim. Anda tidak akan pernah tahu siapa yang akan membaca tulisan Anda.
Blog Sebagai Sumber Penyelidikan
Blog membantu Anda tetap "up to date" dengan bidang tulisan yang Anda geluti dan memberikan informasi yang Anda butuhkan untuk tulisan Anda.
Meski kebanyakan blog tidak bisa disunting dan keakuratannya tidak terjamin, namun blog menyediakan tautan ke sumber lain, nama pakar- pakar penulis, resensi produk dan buku, dan banyak lainnya. Anda mungkin juga dapat menemukan sumber yang sangat berguna pada bagian komentar.
Sifat interaktif blog memungkinkan Anda untuk memulai diskusi dengan blogger lain, yang mungkin menuju pada adanya lebih banyak informasi. Jika seorang blogger dirasa pantas untuk dimintai informasi, Anda dapat mengatur sebuah percakapan. Tuliskan sumber jika Anda mengutip blog atau beberapa baris tulisan orang lain.
Untungnya, Anda tidak perlu mencari jutaan blog untuk kebutuhan penelitian Anda. Google Alerts, Technorati, Blogrankings, dan Bloglines adalah beberapa situs dari banyak situs lain yang akan membantu Anda mencari blog dengan subjek yang Anda perlukan untuk kebutuhan penelitian Anda.
Mencari Pasar Koran Melalui Blog
Sekarang ini editor dan reporter dari banyak koran harian besar dan kecil memiliki blog. Mengapa? Mereka membuat blog dengan alasan yang sama saat mereka membuat halaman situs dan mulai memasang berita online: untuk bersaing dalam media intenet yang menyediakan informasi instan. Blog memampukan mereka menyediakan perkembangan terakhir berita-berita terbaru, menerbitkan topik-topik yang tidak cocok jika ditampilkan di koran, dan memberi ruang pada para penulisnya untuk menceritakan hal-hal di belakang artikel yang mereka tulis. Blog juga mendorong pembaca untuk berpartisipasi.
Reporter yang diminta menulis blog tanpa gaji ekstra mungkin tidak akan senang dalam menulis blog, namun blog koran adalah tambang emas bagi penulis lepas. Dengan membaca keputusan-keputusan di belakang tulisan yang diterbitkan, penulis lepas akan mengetahui apa yang editor cari. Misalnya, saat seorang pembaca mengeluhkan tidak adanya ulasan mengenai suatu pertunjukkan, editor sebuah redaksi koran menjelaskan dalam blognya aspek-aspek apa dalam pertunjukan itu yang dia inginkan untuk diulas. Penjelasan itu jauh lebih personal dan eksplisit daripada panduan yang tersedia di situs koran.
Blog koran menyingkapkan ruang redaksi mereka dan memungkinkan Anda terlibat dalam diskusi yang dapat membantu Anda benar-benar memahami tulisan seperti apa yang mereka inginkan. Anda tidak hanya mendengar, namun Anda juga bisa memberi komentar dan mungkin menautkan setiap subjek yang ada kepada blog Anda sendiri.
Apakah Anda Harus Menulis Blog?
Blog itu instan, personal, dan interaktif, namun berpikirlah sebelum Anda menulis blog. Apakah menulis blog akan meningkatkan karier Anda atau hanya akan memenuhi ego Anda? Apakah menulis blog akan menyita waktu Anda dalam mengerjakan proyek tulisan yang lain?
Sebagai seorang penulis dengan sebuah buku baru yang akan dipublikasikan, saya setuju dengan penerbit saya bahwa saya harus menggunakan blog sebagai media kampanye untuk menjadi penulis lepas di sebuah redaksi koran. Saya sangat menikmati karena saya bisa membicarakan karier saya sebagai penulis lepas dan memiliki kesempatan untuk memberikan tips dan tautan kepada penulis lain melalui blog. Saya suka saat pembaca memberi respons. Menulis blog membutuhkan waktu, tapi menurut saya layak dilakukan.
Mudah untuk menulis sebuah blog. Banyak perusahaan menyediakan fasilitas blog gratis, sebut saja The Diary, Squarespace, Blogthing, and Blogger. Cari situs lain di mesin pencari dengan mengetik "situs penyedia blog gratis".
Meskipun Anda belum berminat menulis blog, cobalah untuk mulai membaca blog. Karena jika tidak, Anda berarti telah melewatkan sebuah wadah superluas untuk orang-orang di seluruh dunia bisa berkomunikasi dan peluang untuk meningkatkan karier Anda sebagai penulis lepas. (t/Dian)
Diterjemahkan dari:
Nama situs : Writing-World.com
Judul asli artikel : Defining Editorial Roles
Penulis : Sue Fagalde Lick
Alamat URL : http://writing-world.com/blogs.shtml